Resep Krupuk Opak Kuah Sate Padang Oleh Devi Hastuty

Resep Krupuk Opak Kuah Sate Padang Oleh Devi Hastuty


Krupuk Opak Kuah Sate Padang oleh Devi Hastuty

Resep Krupuk Opak Kuah Sate Padang

Resep Krupuk Opak Kuah Sate Padang - Resep Krupuk opak kuah sate padang favorit.

Bahan - Bahan :

  • sesuai selera krupuk ubi opak di goreng
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruas jahe
  • 1/2 ons cabe merah giling
  • secukupnya bumbu masak kambing
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 batang daun bawang iris tipis
  • 5 sendok munjung tepung beras encerkan dengan air
  • secukupnya garam
  • penyedap rasa (jika suka)

Langkah - Langkah :

  • Pertama, haluskan bumbu bawang merah, bawang putih, jahe, lengkuas kemudian tumis bumbu beserta dengan daun jeruk dan daun bawang tumis sekalian bumbu pemasaknya, masukkan cabe giling tumis hingga harus dan tambahkan 4 gelas air
  • Setelah air sudah panas (belum sampai mendidih) masukkan larutan tepung beras ke dalamnya, aduk terus sampai mengental,
  • Sesuaikan kekentalan dengan yg anda inginkan, kalau telalu kental tambahkan air,
  • Setelah matang bs ditaburi bawang goreng di atasnya, kuah sate nikmat di sajikan dengan krupuk opak
  • Bisa juga dijadikan kuah untuk sate daging


Posting Komentar