Resep Otak Otak Palembang Oleh Desih
Otak Otak Palembang oleh Desih
Resep Otak Otak Palembang
Resep Otak Otak Palembang - Resep Otak Otak Palembang favorit.
Bahan - Bahan :
- 1/2 kg ikan tenggiri giling
- 150 ml santan
- 100 ml es batu
- 2 sdt bawang merah halus
- 1 sdt bawang putih halus
- 1/4 sdt merica
- 1 sdt garam (dilarut dg air sedikit)
- 200 gr sagu (me: sagu tani)
- 1 butir telur
- Secukupnya daun pisang untuk bungkus
- Bahan cuka merah:
- 100 gr cabe merah
- 8 siung bawang putih
- 2 sdm tauco
- Secukupnya garam (sedikit saja karna tauco udah asin)
- Secukupnya gula pasir
- Secukupnya cuka/jeruk nipis
Langkah - Langkah :
- Campur semua bahan kecuali garam, sagu, dan telur.. aduk sampai rata
- Setelah rata baru masukkan larutan garam, kembali diaduk rata dan masukkan sagu.. setelah rata smua, masukkan telur dan kembali masukkan telur dan diaduk rata
- Adonan siap dbungkus dg daun pisang.. dan dipanggang hingga daun pisang menjadi layu dan berubah warna menjadi merah kehitaman
- Cara bikin cuka merah: blender cabe merah, bawang putih dan tauco sampai halus, sambil di beri air sedikit sedikit (jangan kebanyakan, krna cuka akan menjadi encer).. setelah halus masukkan gula pasir, garam dan cuka/jeruk nipis, koreksi rasa..
Posting Komentar
Posting Komentar