Resep Pindang Patin Khas Palembang Oleh @Aniezafa13
Pindang Patin Khas Palembang oleh @Aniezafa13
Resep Pindang Patin Khas Palembang
Resep Pindang Patin Khas Palembang - Resep Pindang Patin Khas Palembang favorit.
Bahan - Bahan :
- 1 kg ikan patin
- 1/2 buah nanas
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 batang serai (geprek)
- 5 cm lengkuas (geprek)
- 5 cm jahe
- 10 cm kunyit
- 2 helai daun jeruk
- 2 helai daun salam
- secukupnya lada
- 1 buah tomat
- 1 sdt gula
- 2 bks masako / secukupnya
- 8 buah cabai merah
- 15 buah cabai rawit
- 4 buah asem kandis/ 1 gelas air asam jawa
- secukupnya kemangi
- 2/3 bgks terasi
Langkah - Langkah :
- Bersihkan ikan patin cuci bersih (saran beli patin yg satu ekor besar aja supaya tidak amis) tiriskan
- Giling semua bumbu halus KECUALI daunan+geprekan,tomat, cabai rawit, cabai merah, biarkan utuh
- Lalu tumis smua bumbu kecuali kemangi, tumis sampai wangi, lalu dikompor lain didihkan air 2-3gayung boleh lebih, lalu masukan bumbu tumisan,
- Jika sudah panas masukan ikan patin, jgn terlalu diaduk supaya ikan tidak hancur, masukan masako,gula, air asem,terasi, icip2 rasa, jika sudah pas, taburkan kemangi, siap disantap 😘😘 dijamin nagih
Posting Komentar
Posting Komentar