Resep Soto Medan Oleh Ibu Bhumi Nayaka Abhiwara
Soto Medan oleh Ibu Bhumi Nayaka Abhiwara
Resep Soto Medan
Resep Soto Medan - Resep Soto Medan favorit. *Kentang rebus bisa diganti dengan perkedel kentang, jadi lebih enaaaaaak. Toping juga bisa ditambahkan daun bawang dan daun sup. Biar lebih rameee.. :D *Agar bikin segar dan ga eneg, tambahkan perasan jeruk nipis. *Untuk sambal cabe rawit : tumis bawang merah, bawang putih, cabe rawit, daun jeruk, serai, perasan jeruk nipis.
Bahan - Bahan :
- 1/2 ekor ayam
- 1000 ml santan
- 2 sdm minyak untuk tumisan
- 5 butir telur rebus (potong) atau telur puyuh
- 5 buah tomat segar (potong dadu)
- 5 buah kentang rebus (potong) bisa pakai perkedel kentang
- emping atau kerupuk
- bawang goreng
- 1 iris lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt jintan
- 1 sdt merica
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
Langkah - Langkah :
- Haluskan bumbu : bawang merah, bawang putih, ketumbar, jintan, merica, lengkuas, jahe, kunyit.
- Panaskan minyak di panci, tumis bumbu halus dan bumbu lain (lengkuas iris, daun salam, daun jeruk, serai) hingga harum.
- Masukkan potongan ayam, tumis hingga berubah warna.
- Tuangkan santan ke tumisan ayam, masak ayam hingga empuk. Angkat, tiriskan, lalu suwir-suwir.
- Siapkan mangkuk saji. Susun telur ayam, potongan tomat, suwiran ayam, dan potongan kentang (perkedel kentang). Siram dengan kuah santan.
- Hidangkan dengan ditaburi bawang goreng, emping dan sambal cabai rawit.
Posting Komentar
Posting Komentar