Resep Nasi Goreng Teri.. Enak Dan Simple Oleh Kartina Neritika

Resep Nasi Goreng Teri.. Enak Dan Simple Oleh Kartina Neritika


Nasi Goreng Teri.. Enak Dan Simple oleh Kartina Neritika

Resep Nasi Goreng Teri.. Enak Dan Simple

Resep Nasi Goreng Teri.. Enak Dan Simple - Resep Nasi Goreng Teri.. enak dan simple favorit. Suami saya nambah 2x makan ini. Hihihi.. Bahan nya simple, masaknya cepet, dan yang pasti enakkk... 👌 Source: Diah Didi (aslinya nasi goreng ikan asin jambal)

Bahan - Bahan :

  • 350 gram nasi semalam
  • 2 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 siung bawang putih, iris halus
  • 3 cabe rawit (optional), iris
  • 1 butir telur
  • 1 sdt saus tiram
  • Kaldu jamur bubuk/kaldu ayam
  • Garam
  • Merica
  • 1 genggam teri Medan, goreng terlebih dahulu
  • 1 batang daun bawang, iris
  • Minyak

Langkah - Langkah :

  • Panaskan minyak, tumis bawang merah sampai mulai layu, lalu masukkan bawang putih sampai harum, kemudian masukkan cabe rawit sampai layu. Sisihkan di sisi teflon/wajan
  • Masukkan telur (sebelumnya bisa ditambahkan minyak secukupnya) lalu orak-arik telur
  • Masukkan nasi, aduk sampai rata
  • Masukkan saus tiram, garam, kaldu jamur, merica, aduk sampai rata
  • Kemudian masukkan teri Medan yang sudah digoreng (jangan terlalu kering goreng nya)
  • Terakhir, masukkan daun bawang, aduk-aduk, dan siap untuk disajikan :)


Posting Komentar