Resep Ayam Woku Manado Oleh Kirara Putri

Resep Ayam Woku Manado Oleh Kirara Putri


Ayam Woku Manado oleh kirara Putri

Resep Ayam Woku Manado

Resep Ayam Woku Manado - Resep Ayam woku manado favorit.

Bahan - Bahan :

  • 1/2 kg ayam
  • Bumbu
  • 3 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 3 biji kemiri
  • 6 cabe rawit
  • 2 cabe merah besar
  • Secukupnya batang kemangi
  • Secukupnya minyak
  • Bahan tambahan
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya merica
  • Secukupnya daun kemangi
  • Secukupnya daun pandan
  • Secukupnya daun jeruk
  • 1 batang sereh memarkan
  • 1 Jeruk nipis ukuran kecil
  • Secukupnya kaldu bubuk

Langkah - Langkah :

  • Cuci bersih ayam
  • Cuci bersih semua bumbu kemudian blender semua bumbu, tambahkan minyak sebagai pelembut.
  • Masukkan bumbu yang sudah diblender ke dalam wajan, panaskan dengan api sedang. Tumis hingga bumbu dan minyak terpisahkan,
  • Masukkan ayam ke dalam tumisan, tambahkan sedikit air tunggu hingga sedikit berubah warna
  • Lalu tambahkan serai, daun jeruk dan pandan gunakan api sedang
  • Tambahkan gula, merica, lada dan sedikit kaldu bubuk aduk kemudian tes rasa
  • Kemudian masukkan daun kemangi, tunggu hingga layu dan sesekali diaduk
  • Jika sudah matang masukkan jeruk nipis
  • Angkat masakan siap disajikan
  • Selamat mencoba


Posting Komentar