Resep Pempek Ikan Tenggiri Oleh Ika Item

Resep Pempek Ikan Tenggiri Oleh Ika Item


Pempek Ikan Tenggiri oleh Ika item

Resep Pempek Ikan Tenggiri

Resep Pempek Ikan Tenggiri - Resep Pempek ikan tenggiri favorit. Pengen banget makan pempek yang asli dr ikan tenggiri

Bahan - Bahan :

  • 500 kg daging ikan tenggiri
  • 1/4 kg tepung sagu
  • 1/4 kg tepung kanji
  • Merica bubuk
  • 1 butir telur
  • 6 siung bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • Garam
  • 1 sdm Gula putih
  • Bahan cuko
  • 1/4 gula merah
  • Cuka
  • Asam jawa
  • Garam
  • Cabe rawit+bawang merah+bawang putih (giling)

Langkah - Langkah :

  • Pilih ikan yang segar
  • Siapkan daging ika tenggiri (pisahkan dari tulang)
  • Ikan dipecah-pecah dulu pakai lumpang batu kemudian di blender bersama bawang merah, bawang putih, merica, telur, garam, gula putih. (Tambahkan air es saat blender)
  • Setelah itu adonan ditambahkan tepung sagu dan kanji sedikit demi sedikit. Jangan terlalu keras, karena ketika proses pencetakan kita akan menggunakan tepung lagi agar tidak mengket di tangan.
  • Panaskan air rebusan
  • Cek rasa dan Cetak sesuai keinginan, saya buat bentuk lenjer saja karena masih amatir. Kemudian rebus, ketika sudah matang pempek akan mengambang.
  • Masak cuko : rebus air setengah panci tambahkan bahan2 cuko jadi satu (cek rasa).
  • Goreng pempek dan sajikan bersama kuah cuko.


Posting Komentar