Resep Cuko Palembang Oleh Epifanakomar
Cuko Palembang oleh epifanakomar
Resep Cuko Palembang
Resep Cuko Palembang - Resep Cuko Palembang favorit. berdasarkan resep keluarga
Bahan - Bahan :
- 1/2 kg gula merah (pilih yg warna gelap, bentuknya seperti ulekan cabe)
- 1 ons cabe rawit (sesuaikan dengan kemampuan kepedasan lidah)
- 15 siung bawang putih
- 5 sdm cuka putih
- 1/2 sdt garam
- 1.5 liter air
Langkah - Langkah :
- Blender bawang putih, pisahkan
- Blender cabe, pisahkan
- Rebus air n gula merah, masukan bawang putih
- Masukkan cabe. Kalo saya, masukkan stengah bagian dulu, lalu koreksi rasa. Kalo kurang pedas, baru sy tambahkan lagi cabe
- Tambahkan cuka dan garam. Koreksi rasa lagi.
- Masak dng api kecil dengan diaduk sesekali agar tidak menimbulkan kerak hingga agak mengental, kurang lebih 20 menit. Koreksi rasa lagi.
- Angkat n dinginkan. Masukkan ke dalam botol atau bungkusan plastik, untuk nantinya disimpan di kulkas u sesekali disantap.
Posting Komentar
Posting Komentar