Resep Soto Medan Oleh Isma Tandy Wijaya
Soto Medan oleh Isma Tandy Wijaya
Resep Soto Medan
Resep Soto Medan - Resep Soto medan favorit.
Bahan - Bahan :
- 1 ekor ayam (-+ 1 KG)
- Tauge
- Kentang(perkedel)
- Emping
- Daun bawang
- Daun seledri
- Jeruk nipis
- Bawang goreng
- Bumbu yg dihaluskan:
- 15 bawang merah
- 6 bawang putih
- 2 ruas Kunyit
- 4 Kemiri
- 1 sdm ketumbar
- sedikit Jinten
- 1 ruas lengkuas (geprek)
- 2 Sereh (geprek)
- Sedikit pala (geprek)
- 4 Daun salam
- 6 daun jeruk
- 4 kapulaga
- 2 bunga lawang
- 2 cengkeh
- 1 ruas kayu manis
- Santan peras 1 bungkus
- Rawit hijau (direbus)
Langkah - Langkah :
- Tumis bumbu sampe matang dan harum, angkat masukan kedalam panci yg berisi air mendidih.
- Masukan ayam ke dalam panci rebus dengan api kecil untuk mendapatkan kaldu alami dari ayam trsebut selama 20 menit.
- Angkat ayamnya, lalu masukan santan, garam, gula, penyedap, royco ayam. Ga di tambah royco juga ga apa2. Stelah mendidih Tes rasa klu sudah pas rasanya masukan daun bawang matikan api.
- Goreng ayam nya smpe matang jgn terlalu kering.
- Suwir ayamnya tambahkan tauge, seledri,bawang goreng, emping lalu di siram dengan kuah soto yang panas. Tambah kecap, jeruk, sambal siap di hidangkan.
Posting Komentar
Posting Komentar