Resep Samba Karambia ( Sambal Kelapa Padang) Oleh Nadia Utami Hidayah
Samba Karambia ( Sambal Kelapa Padang) oleh Nadia Utami Hidayah
Resep Samba Karambia ( Sambal Kelapa Padang)
Resep Samba Karambia ( Sambal Kelapa Padang) - Resep Samba Karambia ( Sambal Kelapa Padang) favorit. Masakan turun temurun dari nenek. Dulunya pas dimasakin pernah ngerasa aneh, taunya jadi ketagihan. Ditambah lagi makannya pake lalapan + nasi anget
Bahan - Bahan :
- 1 butir kelapa (agak muda) diparut
- 200 gr udang segar
- 100 gr cabe merah
- 5 buah bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 ruas jari kunyit
- 1 lembar daun kunyit
- secukupnya garam, gula
- 100 ml minyak goreng
Langkah - Langkah :
- Giling halus : cabe merah, bawang merah, bawang putih, kunyit, dan garam.
- Campurkan kelapa yang sudah diparut ke gilingan bumbu sambil terus diulek (agar tekstur kelapa tidak terlalu kasar.
- Goreng sebentar udang yang telah dibersihkan. Angkat, sisihkan.
- Goreng daun kunyit dengan sisa minyak sampai layu, masukkan kelapa yang sudah dibumbui.
- Aduk terus sampai agak kering, tambahkan udang dan gula. Sesuaikan rasa.
- Angakt setelah kelapa dirasa sedikit kering (agar awet, tidak cepat basi).
Posting Komentar
Posting Komentar