Resep 11. Pisang Keju Oleh Hani Agustin
11. Pisang Keju oleh Hani Agustin
Resep 11. Pisang Keju
Resep 11. Pisang Keju - Resep 11. Pisang Keju favorit. Di tempatku ada yg jual pisang keju makassar. Tapi harganya mahal (menurutku)😅😅😅 Kenapa g coba bikin sendiri. Lagian jg buah pisang dirumah banyak. Secara kebon pisangnya lumayaaaannn😄😄😄
Bahan - Bahan :
- 5 buah Pisang Kepok
- 4 sdm Tepung Terigu
- 1 sdm Maizena
- 1/2 sdt Garam (opsional)
- 1 sdm Gula Pasir (opsional)
- 200 ml Air
- secukupnya Minyak untuk menggoreng
- taburan :
- 1 sachet Susu Kental Manis Putih
- secukupnya Gula Palem
- Secukupnya Keju Parut
Langkah - Langkah :
- Kupas pisang, lalu potong pisang secara memanjang. 1 buah potong menjadi 8 atau sesuai selera. Intinya potong memanjang dan kecil. Sisihkan
- Campur tepung, maizena, gula dan garam dengan air hingga adonan tidak terlalu kental maupun encer.
- Masukkan pisang dalam adonan. Goreng dengan api sedang. Goreng hingga kecoklatan. Angkat. Tiriskan.
- Taruh dalam piring. Tuangi susu kental manis. Kemudian taburi gula palem dilanjut dengan keju parut.
- Pisang keju siap disajikan.
Posting Komentar
Posting Komentar