Resep Pempek Palembang Legit Oleh Novalia (Mamah Mika)
Pempek Palembang Legit oleh Novalia (Mamah Mika)
Resep Pempek Palembang Legit
Resep Pempek Palembang Legit - Resep Pempek palembang legit favorit. Ini enak bgt lho bunn.. Dijamin anti gagal deh.bahannya juga ga terlalu banyak alias simple tapi pasti.hehee Yukk..eksekusi
Bahan - Bahan :
- 400 gram daging ikan tengiri (boleh campur dengan kulitnya)
- 500 gram tepung tapioka
- bahan biang :
- 5 butir bawang putih (dihaluskan)
- 3 sendok munjung tepung terigu
- 1 sdt garam
- 300 ml air biasa
- 1 sendok minyak goreng
- bahan pelengkap :
- 2 butir telur ayam
Langkah - Langkah :
- Pertama siapkan bahan-bahan
- Sisihkan ikan tenggiri buang durinya.haluskan/diblender.lalu taruh di frezer sebentar supaya dingin (jngn sampai beku)
- Sementara sambil menuggu kita buat bahan biangnya.haluskan bawang putih rebus dengan air yg sudah mendidih tambahkan garam dan masukan tepung terigu.aduk hingga mengental beri minyak dan aduk rata.
- Setelah bahan biang jadi tunggu dingin dan masukan kulkas sebentar sampai dingin saja
- Setelah bahan biang dan daging ikan dingin kluarkan dan campur dengan tepung tapiokanya uleni sampai kalis tes rasa biasa tambahkan garam jika suka
- Kalau adonan sudah bisa dipulung boleh langsung bentuk.bisa diisi dengan telur (kapal selam) atau buat lenjer.
- Rebus pempeknya sebentar sampai mengapung tunggu 5 menit dan angkat
- Pempek siap digoreng atau langsung dimakan juga nikmat tambah saus cuko.yuummmm....
Posting Komentar
Posting Komentar