Resep Mie Rebus Medan Oleh Sartika Lily
Mie Rebus Medan oleh Sartika Lily
Resep Mie Rebus Medan
Resep Mie Rebus Medan - Resep Mie rebus medan favorit. Skrg tinggal di kalimantan,, jd pas tiba2 kepengen makan mie rebus medan ya harus buat sendiri,, soal nya di kalimantan gk ada yg jual.. :)
Bahan - Bahan :
- 1/2 bks mie lidi ukuran 1/2 kg
- bumbu halus
- 100 gr udang asin
- 10 bh bawang merah
- 5 bh bawang putih
- 2 ruas jahe
- 4 bh kemiri
- Bumbu kering
- 5 cm kayu manis
- 4 bh kapulaga
- 3 bh bunga lawang
- 2 btg serai
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas
- Secukupnya gula merah
- 3 liter air
- 3 sdm tepung maizena
- bahan pelengkap
- 1 ruas telur rebus
- 1 buah kentang rebus
- 1 buah tahu goreng
- 1 bgks toge,rebus terlebih dahulu (saya tdk buat krn tdk ada d rumah)
- secukupnya bawang goreng
- 1 batang daun sop
- 1 batang daun bawang
- sesuai selera cabe rawit giling
Langkah - Langkah :
- Didihkan air di tambah sedikit minyak goreng,, setelah air mendidih masukkan mie lidi,, rebus hingga matang,, setelah matang angkat dan tiris kan..
- Didih kan air utk membuat bahan kuah,, setelah mendidih masukkan semua bumbu halus dan bumbu kering.. kecuali tepung maizena,, masak terus sampai bumbu nya harum,, setelah air nya sedikit menyusut masukan garam dan tepung maizena yg terlebih dahulu di campur dengan air dingin.. (cairan maizena di masukkan saat kuah mendidih)
- Tes rasa.. setelah di rasa pas.. mie,kentang,tahu,toge dan telur bisa di tata di piring, lalu di siram kuah d atas nya.. taburi bawang goreng, daun sop dan daun bawang.. klo suka pedas bisa di kasih cabe rawit giling
- Siap di sajikan
Posting Komentar
Posting Komentar