Resep Lontong Sayur Padang Oleh Bibil_kitchen
Lontong Sayur Padang oleh Bibil_kitchen
Resep Lontong Sayur Padang
Resep Lontong Sayur Padang - Resep Lontong sayur padang favorit. Lontong sayur padang, ini salah satu makanan favorit sy dan suami, kalau wkt tinggal di jakarta gampang bgt carinya, tapi setelah pindah di jombang, belum nemuin yg jual. Dan kebetulan lagi ada GA dari @cookinglover.id dan @walldecorkayu Yg temanya makanan favorit, jadi bikin ini sekalian buat ikutan GA, siapa tau beruntung.. ๐ Oh iya untuk mba nela owner dari @walldecorkayu (CP: mamaharits) selamat ulang tahun, semoga sehat selalu, usahanya makin sukses, berkah dn rejekinya bertambah, aminnn... Ikutan juga yuk @dsy_kitchen @mahmudahmoo @alinett_cooknfood @cookpad_id @cookpadcommunity_id Disini sy tulis resep sayur untuk lontongnya yah, resep lontong dan sambal lado merah sy posting sendiri stlh ini #giveawayclover #ga_walldecorkayu #happybirthday_mamaharits #tidaksekedarmemasak #cookingwithhearteatingwithlove #clovercookinglover #cookpadcommunity #cookpadcommunity_jombang #cookpad_id #bibilkitchenreceipe
Bahan - Bahan :
- 250 gr daging sop, potong kecil2 Secukupnya air untuk merebus
- 250 gr nangka muda, potong 2x3 cm
- 1 batang sereh memarkan 1 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- 1 1/2 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt merica bubuk
- 50 gr kacang panjang potong2
- 25 gr kol iris kasar
- 250 ml santan kental
- 1 biji asam kandis
- Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 4 buah cabe merah besar
- 1 cm lengkuas
- 1 cm jahe
- 1 cm kunyit
- Pelengkap:
- Lontong
- Sambal lado merah
- Kerupuk merah (krn disini ngga ada yg jual, jd sy pake kerupuk
- udang)
- Rendang (sy ngga pake ๐)
Langkah - Langkah :
- Rebus daging dg air secukupnya, sampai empuk, angkat, dan ambil kaldunya sebanyak 1000 ml, sisihkan dagingnya.
- Rebus nangka muda 1/2 matang, sisihkan
- Masukkan kaldu daging dalam panci, tambahkan bumbu halus. Lalu masukkan sereh, daun salam, daun kunyit, daun jeruk, masak diatas api sedang, dn masukkan garam,gula, merica
- Masak sampai bau langu bumbu hilang, dan tambahkan daging, nangka muda, kol, kacang panjang, masak hingga sayuran matang
- Masukkan santan dn asam kandis, aduk trs ya, jgn sampe santan pecah
- Siap disajikan bersama bahan pelengkap
Posting Komentar
Posting Komentar