Resep Nasi Liwet Kastrol Ala Sunda Oleh Bunda Serena

Resep Nasi Liwet Kastrol Ala Sunda Oleh Bunda Serena


Nasi Liwet Kastrol Ala Sunda oleh Bunda Serena

Resep Nasi Liwet Kastrol Ala Sunda

Resep Nasi Liwet Kastrol Ala Sunda - Resep Nasi Liwet Kastrol Ala Sunda favorit. Suami tercinta tiba2 rindu Nasi Liwet Rumah Stawberry di Lembang - Bandung. Mulailah tancap browsing resep2 nasi liwet di website. Setelah digabung2 antara beberapa resep menggunakan beberapa tambahan bahan, inilah hasilnya yang konon rasanya cukup nendang. Suami bahagia banget dengan "Nasi Liwet Valentine" karena dibuat pas di hari Valentine 2015.

Bahan - Bahan :

  • 2 c Beras pulen
  • <strong>Air Memasak Beras</strong>
  • 50% Santan
  • 50% Air
  • <strong>Bumbu Nasi Liwet</strong>
  • 3 siung Bawang putih iris
  • 4 siung Bawang merah iris
  • 2 potong Laos geprek
  • 2 batang Sereh geprek
  • 1 lembar Pandan ikat
  • 3 lembar Daun salam
  • 2 lembar Daun jeruk
  • sedikit Royco ayam
  • secukupnya Garam
  • <strong>Topping Nasi Liwet</strong>
  • secukupnya Daun pisang
  • secukupnya Minyak kelapa
  • 3 siung Bawang putih iris
  • 4 siung Bawang merah iris
  • 2 buah Cabe rawit
  • secukupnya Ikan jambal roti potong kotak2 kecil / teri ( goreng )
  • secukupnya Kemangi

Langkah - Langkah :

  • Oseng bawang merah & bawang putih yang ada di bahan Bumbu Nasi Liwet hingga harum dan agak kering di kastrol.
  • Masukkan beras yang telah dicuci bersih dan sisa Bumbu Nasi Liwet.
  • Masukkan Air Memasak Beras hingga air 1 ruas jari diatas beras.
  • Masak dengan api kecil hingga nasi matang.
  • Buat Topping Nasi Liwet ( kecuali daun pisang & kemangi ) dengan mengoseng bahan2 dengan nasi liwet. Masukkan ikan asin / teri yang telah digoreng.
  • Masukkan seluruh Topping Nasi Liwet termasuk minyaknya kedalam nasi yang telah matang. Masukkan kemangi dan tutup dengan daun pisang agar wangi.
  • Tunggu beberapa waktu sebelum disajikan agar terbentuk kerak.


Posting Komentar