oleh Indah Theng

Resep

Resep - Resep Ayam kuluyuk πŸ”πŸ”πŸ” favorit. #tantanganakhirtahun #masakditahunbaru Pada mulanya, saus asam manis adalah saus untuk masakan masakan Tionghoa yang disebut babi asam manis 🐷 ( gΗ”lǎorΓ²u dalam bahasa Tionghoa atau gulouyuk dalam bahasa Kantonis ). Saus asam manis juga digunakan pada masakan ayam πŸ” daging sapi πŸ„ daging ikan 🐟 daging udang 🦐 daging cumi πŸ™ daging kepiting πŸ¦€ atau pork πŸ– yang digoreng tidak sampai garing, ditambah sayur-sayuran seperti bawang bombay, nanas, paprika, kol dan tomat.πŸ…πŸ₯’πŸπŸŒ½ anw biasanya kalau buat asam manis gini yang pernah aku coba daging ikan atau pork. Nah ini firsttime buat #AyamKuluyuk versi Ci xander

Bahan - Bahan :

  • 300 gr daging ayam tanpa tulang, potong2
  • 2 sdt kecap asin
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1 butir telur kocok
  • <strong>Saus</strong>
  • 2 sdm minyak goreng
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1/2 bawang bombai, iris kasar
  • 1/2 btg wortel, iris korek api
  • 1 bh tomat, iris tipis
  • secukupnya Kembang kol
  • Paprika secukupnya, iris panjang
  • 3 sdm saos tomat
  • 1 bh mentimun, buang biji lalu iris korek api
  • 1 bh cabe merah, buang biji lalu iris tipis
  • 1,5 sdm gula pasir
  • 1 sdt cuka masak
  • secukupnya Garam
  • 300 ml air
  • 1 sdm maizena, larutkan dgn air
  • Bahan pelapis (5sdm terigu + 1sdm maizena)

Langkah - Langkah :

  • Bumbui ayam dgn kecap & merica. Aduk rata, diamkan min. 30 menit
  • Celupkan ayam ke kocokan telur gulingkan ke dalam campuran tepung pelapis, remas- remas sedikit
  • Goreng ayam dalam minyak panas sampai matang, sisihkan
  • Cara membuat saus: Panaskan minyak, tumis bawang bombai & bawang putih hingga harum & agak layu. Masukkan wortel & kembang kol. Aduk- aduk tambahkan air, didihkan kira- kira 5 menit
  • Masukkan tomat, paprika & cabai. Tambahkan saus tomat, garam, cuka & gula. Aduk. Tuang karutan maizena untuk mengentalkan. Menjelang diangkat masukkan mentimun. Aduk sebentar saja, sajikan


Posting Komentar