Resep Ikan Asin (Tenggiri / Telang) Asam Manis Khas Banjar Oleh Rizki Puspita
Ikan Asin (Tenggiri / Telang) Asam Manis Khas Banjar oleh Rizki Puspita
Resep Ikan Asin (Tenggiri / Telang) Asam Manis Khas Banjar
Resep Ikan Asin (Tenggiri / Telang) Asam Manis Khas Banjar - Resep Ikan Asin (Tenggiri / Telang) Asam Manis khas Banjar favorit. Doyanan nya orang Banjar ini😍 Selalu jadi menu hits di rumah dan di tempat tempat makan masakan Banjar💕
Bahan - Bahan :
- 10-15 potong ikan asin tenggiri / telang
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 biji cabe hijau besar
- 1 biji tomat kecil
- Secukupnya gula merah
- Secukupnya air
- Secukupnya minyak goreng
Langkah - Langkah :
- Iris tomat, cabe hijau, bawang merah dan bawang putih
- Rendam ikan asin tenggiri / telang ke dalam air kurang lebih 15-30 menit, tiriskan dan goreng sebentar hingga kecoklatan
- Tumis bawang merah, bawang putih, cabe hijau dan tomat hingga harum
- Setelah harum, tambahkan ikan asin yang sudah digoreng serta gula merah, aduk sebentar, tambahkan 1/2 gelas air, tunggu hingga air menyusut dan tumisan mengeluarkan minyak sambil sesekali diaduk
- Ikan asin tenggiri/telang siap dinikmati💕
Posting Komentar
Posting Komentar