oleh astrimur

Resep

Resep - Resep Ayam woku manado ala orang jawa 😋 favorit. Pingin banget ayam woku tapi males ke warung so mengandalkan bahan yg ada didalem kulkas aja dengan sedikit modifikasi so tau😂 hampir mirip lah dengan ayam woku buatan orang manado asli hihihi

Bahan - Bahan :

  • 1 kg ayam bagian paha (opsional)
  • Bumbu halus :
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri sangrai (jangan sampai hitam)
  • 6 buah cabe keriting
  • 1 buah cabe merah besar
  • 3 buah cabe rawit (opsional) jika suka pedas boleh ditambah
  • 1 jempol jahe
  • 1 jempol kencur
  • Bumbu iris :
  • 1 bundar bawang bombay
  • 2 batang bawang daun besar
  • Bumbu geprek :
  • 1 ruas lengkuas
  • 2 batang serai
  • 4 lembar daun salam
  • Garam
  • Masako
  • Gula
  • Sedikit micin ajinomoto (opsional)
  • Jeruk nipis (bisa diganti tomat, belimbing dsbg yg berasa asam)
  • 1 ikat daun kemangi

Langkah - Langkah :

  • Rebus ayam dengan irisan bawang merah dan daun salam dengan 2 liter air sampai air menyurut (ini opsional boleh dilakukan boleh tidak, saya merebus ayam sebelum diolah agar lebih empuk saat diolah nanti)
  • Tumis irisan bawang bombay dan bawang daun sampai layu dan harum
  • Masukan bumbu halus, tumis aduk2 hinga harum
  • Masukan bumbu geprek tumis bersama bumbu halus sampai harum
  • Masukan potongan ayam lalu tambah air sampai ayam terendam
  • Tambahkan gula garam masako lalu beri perasan setengah bundar jeruk nipis, koreksi rasa
  • Masukan daun kemangi lalu tunggu hingga air menyurut dan bumbu mengental
  • Siap disajikan


Posting Komentar