Resep Sayur Asam Banjar Kepala Haruan Oleh R_Listiaty
Sayur Asam Banjar Kepala Haruan oleh R_Listiaty
Resep Sayur Asam Banjar Kepala Haruan
Resep Sayur Asam Banjar Kepala Haruan - Resep Sayur asam banjar kepala haruan favorit. Makan siang yg seger enak ny pke sayur asam khas banjarmasin. Kebetulan bahan" sayur nya ad dkulkas n stok iwak / ikan haruan msh ad. Oke qita masak ya..
Bahan - Bahan :
- 1/2 kg ikan haruan (saya ambil kepala ny u/ dsayur asam. Sisa ny saya goreng)
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 biji kemiri
- 2 cm kunyit
- Secukupnya terasi
- Secukupnya asam kandis
- secukupnya Air u/ merebus
- Secukupnya gula dan garam
- Bahan sayur :
- 1/2 ikat sawi
- 3 batang kacang panjang
- 1 buah timun
- 2 buah tomat
- sesuai selera (Bs tambahkan cabe merah besar n kol, krn saya gak ad stok 2 bahan td, jd saya skip aj)
Langkah - Langkah :
- Balur ikan yg sdh dibersihkan dgn asam kandis + garam.
- Sementara itu ulek bumbu sampai halus, balur kan bumbu td ke kepala ikan haruan.
- Rebus air, kira"mau mendidih masukan ikan + bumbu ulekn. Sementara menunggu ikan ny. Potong" semua sayuran pelengkap yg sdh dibersihkan sebelum ny.
- Masukan timun n kacang panjang terdahulu. Tunggu 5menit, masukan sawi + tomat. Cek rasa. Jika blm pas, bs ditambahkan garam / bumbu penyedap.
- Aduk rata, tunggu sampai semua mendidih. Matikan api n siap hidangkan. Selamat mencoba.
Posting Komentar
Posting Komentar