Resep Kembung Masak Woku Oleh Dian Arisa
Kembung Masak Woku oleh Dian Arisa
Resep Kembung Masak Woku
Resep Kembung Masak Woku - Resep Kembung masak woku favorit. Pengen masak kembung yg ga melulu digoreng atau dibalado, inget klo dulu pernah cookmark resep @xanderkitchen - kembung masak woku. Belanja kembung sekilo ditukang sayur pas banget tu tukang sayur neduh di pohon belimbing wuluh/ belimbing sayur, serasa langsung ada jalan u segera recook resepnya. Finally saat masakan tersaji...suami bilang enak pake banget😍
Bahan - Bahan :
- 1 kg ikan kembung
- Secukupnya daun kemangi
- 2 batang daun bawang
- 10 buah belimbing wuluh/ belimbing sayur
- Jeruk nipis, untuk melumuri ikan kembung
- Bumbu halus;
- 5 siung bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 6 buah cabai merah
- 1 buah tomat
- 1 ruas jahe
- 1 batang sereh digeprek
- 1 ruas kunyit
- secukupnya Garam
- Secukupnya gula
- Secukupnya penyedap (optional)
Langkah - Langkah :
- Bersihkan ikan, lumuri jeruk dan garam, goreng garing sisihkan
- Petiki kemangi, iris daun bawang dan potong2 belimbing sesuai selera
- Blender bumbu halus dengan menambahkan air 1 gelas
- Tumis bumbu sampai harus, masukkan belimbing aduk hingga layu
- Masukan ikan, kemangi dan daun bawang, aduk rata tes rasa, masak hingga bumbu meresap. Fotonya ga sip karena pencahayaan kurang😁
- Ikan siap disajikan.
Posting Komentar
Posting Komentar