Resep
Resep - Resep Gulai Tunjang ala Padang Bulan 😁 favorit. Ini salah satu “musuh makan” suami saya 😁 Suami saya “die hard” fans sama makanan padang terutama gulai kikil sapi/gulai tunjang. Makan bisa khilaf nambah sampe 3 kali waktu jaman masih pacaran (Astagfirullah..😀) untung udah nikah sama saya..hemat biaya, masak sendiri, boleh nambah sampe 5x..wkwkwkwk😆
Bahan - Bahan :
- <strong>Bahan A:</strong>
- 1.5 kg Kikil Sapi segar (dipotong-potong sedang)
- 2 daun salam
- 3 cm jahe digeprek
- <strong>Bahan B - Bumbu Uleg:</strong>
- 1 ons cabe merah besar (buang bijinya)
- 12 butir bawang merah
- 6 butir bawang putih
- 3 butir kemiri
- 5 cm jahe
- 8 cm kunyit tua dan segar
- <strong>Bahan C - Bumbu Cemplung:</strong>
- 2 batang sereh (keprek, diikat)
- 2 daun salam
- 3 daun jeruk
- 1 sendok makan asam jawa (bagus pakai asam kandis)
- 2 buku iris lengkuas dikeprek
- 2 bunga lawang/pekak
- 3 butir kapulaga
- 1 sendok makan bubuk kari
- secukupnya Garam, gula dan Royco
- 1.5 liter santan (sekitar)
Langkah - Langkah :
- Rebus bahan A hingga empuk, lalu tiriskan
- Tumis bahan B dengan sedikit minyak hingga harum lalu masukkan bahan A yg sudah ditiriskan tadi, tuang dengan santan, aduk sebentar. Masukkan seluruh bahan C, aduk. Kecilkan api, masak hingga agak mengental dan keluar minyaknya (jangan lupa sesekali diaduk). Hidangkan panas/hangat.
Posting Komentar
Posting Komentar