Resep Pindang Patin Juara Oleh Riska
Pindang Patin Juara oleh Riska
Resep Pindang Patin Juara
Resep Pindang Patin Juara - Resep Pindang Patin Juara favorit. Awalnya suami minta dimasakin pindang patin, & saya pun tertantang punya suami wong palembang masa ga bisa masak pindang patin..?? Untungnya aja ada resep cookpad yg pas dari bunda Ardisalzen yg paling enak dilihat dari bentuknya & recomended banget deh.. yuks kita langsung aja buat..
Bahan - Bahan :
- 1 ekor Ikan Patin Ukuran Sedang
- 1 buah Jeruk Nipis
- 1 sdt Gula
- 1 batang Sereh Memarkan
- 5 lembar Daun Jeruk (3lembar Iris Tipis & 2lembar utuh)
- 1/4 buah Nanas Potong Dadu (beli ditukang buah rujak)
- 1 lembar Daun Salam
- 2 tangkai Daun Kemangi
- 4 biji Tomat Ceri
- 8 cm Kunyit
- 1 cm Jahe
- 10 buah Cabe Rawit
- 2 buah Cabe Merah Keriting, boleh lebih
- 6 buah Bawang Merah
- 3 buah Bawang Putih
Langkah - Langkah :
- Bersihkan Ikan Patin, Potong menjadi 6potong, Lalu lumeri dengan air jeruk nipis, Diamkan selama 10menit, Lalu bilas.
- Haluskan/Uleg Bumbu2: Kunyit, Jahe, Bawang Merah, Bawang Putih, 2Cabe Merah Keriting & garam secukupnya.
- Iris 10cabe rawit merah menjadi dua bagian menyamping, Iris Tomat Ceri jadi 2bagian, Iris Halus 3Lembar Daun Jeruk, Geprek 1Batang Sereh, Potong Bentuk Dadu buah Nanas.
- Tumis Bumbu2 yg sudah diuleg/dihaluskan, Masukan 2lembar Daun Jeruk Utuh, 1Batang Sereh yg sudah digeprek, Daun Salam, tambahkan garam, gula & royco secukupnya, Tumis Hingga Harum. Lalu masukan air secukupnya, masukan ikan & Tutup Hingga Ikan Matang. Boleh tambah air jika air abiz karna meresap di ikan. Jangan lupa cicip kuahnya boleh tambah garam gula & royco secukupnya sampai rasanya pas.
- Jika Ikan sudah mulai warna kuning, tandanya sudah mulai masak & masukan nanas, tomat ceri & daun kemangi. Tutup sebentar sambil balik ikan sesekali jangan diaduk2 takut ikan hancur. Rasakan ikan dan kuahnya jika sudah matang & pas rasanya tanda sudah matang.
Posting Komentar
Posting Komentar