Resep Cumi Saus Padang Oleh Novi Phiew

Resep Cumi Saus Padang Oleh Novi Phiew


Cumi Saus Padang oleh Novi Phiew

Resep Cumi Saus Padang

Resep Cumi Saus Padang - Resep Cumi saus padang favorit. Hamil yg skrg suka bgt yang namanya seafood, kebetulan ada requestan dr suami yang lagi kepingin cumi saus padang. Kebetulan juga punya temen yg pernah masak saus padang ini, langsung eksekusi ke dapur deh ๐Ÿ˜ Source : Intan Puspawati

Bahan - Bahan :

  • 1/2 kg cumi ukuran sedang
  • Marinasi:
  • 2 buah jeruk nipis
  • Bumbu halus :
  • 6 cabe keriting
  • 2 cabe rawit
  • 4 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 kemiri sangrai
  • Secukupnya merica
  • Rempah :
  • 1 ruas jahe (iris lalu geprek)
  • 2 buah daun salam
  • 4 buah daun jeruk
  • Saus :
  • 5 sdm saus tiram
  • 3 sdm saus sambal
  • 3 sdm saus tomat
  • 1 sdm maizena (larutkan dgn air secukupnya)
  • Pelengkap:
  • 1/2 bawang bombay (potong dadu)
  • 1 bawang daun (iris serong)
  • 150 ml air
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya totole/kaldu jamur
  • Secukupnya minyak

Langkah - Langkah :

  • Cuci bersih cumi, buang tintanya, bersihkan bagian mata dan dalamnya. Beri perasan jeruk nipis diamkan 15menit. Kemudian potong berbentuk bulat2.
  • Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan jahe hingga wangi.
  • Masukkan bumbu yang dihaluskan, tumis hingga tidak langur. Masukkan daun salam dan daun jeruk, aduk rata
  • Masukkan saus tiram, saus sambal, saus tomat, gula putih, garam, totole, dan air aduk rata. Masukkan larutan maizena, aduk rata. Kemudian masukkan cumi, aduk rata, diamkan hingga cumi keliatan matang.
  • Angkat dan sajikan dengan taburi daun bawang.


Posting Komentar