Resep Es Manado Oleh Tanti

Resep Es Manado Oleh Tanti


Es Manado oleh Tanti

Resep Es Manado

Resep Es Manado - Resep Es Manado favorit. Ternyata buah sirsak yang matang di pohon itu manis pemirsa... Selama ini kan kalo beli buah sirsak di pasar, biasanya sih lebih dominan rasa asamnya.. Nah, beberapa tahun yang lalu saya menanam pohon sirsak. Nanamnya dari biji pula. Kebayang kan lamanya sampai jadi pohon... Tahun ini, si pohon sirsak itu sudah mulai berbuah. Saya sudah mau ambil si buah sirsak itu ketika buahnya udah tambah gede. Eh, karena sesuatu dan lain hal, jadi lupa mau ngambil tuh sirsak. Ingatnya ketika si sirsak udah sangat matang di pohon (daging buahnya sudah empuk banget). Ya udahlah gpp, toh diblender ini. Tak dinyana, si sirsak yang menurut saya sudah over ripe itu,maniiiss....seger...enak....alhamdulillah....

Bahan - Bahan :

  • 1 buah sirsak yang matang
  • 1 sendok sayur gula pasir
  • 1 bungkus nata de coco (saya pakai yang slice)
  • beberapa buah strawberry
  • sckupnya air matang yang dingin
  • sckupnya es batu (saya tidak pakai)

Langkah - Langkah :

  • Cuci bersih tangan dan buah sirsak. Kupas kulit sirsak. Tekan2 dengan jari daging buah sirsak untuk mengeluarkan biji2nya. Jangan sampai ada biji yang tertinggal, karena nanti akan menimbulkan rasa pahit ketika diblender
  • Masukkan sirsak yang sudah bebas dari biji kedalam blender. Tambahkan gula dan air dingin (jumlah air dikira2 saja ya)
  • Hidupkan blender, proses sampai sirsak lembut seperti jus
  • Tuang jus sirsak kedalam mangkok yang besar, tambahkan nata de coco. Aduk rata.
  • Cuci buah strawberry, iris2 sesuai selera. Masukkan kedalam mangkok jus sirsak. Aduk rata.
  • Tambahkan es batu, sajikan...segaarrr....


Posting Komentar