Sambal Timun oleh Amy Yuca π
Resep Sambal Timun
Resep Sambal Timun - Resep Sambal timun favorit. Sambal timun atau cacapan bilungka biasa orang banjar menyebutnya nikmat di santap saat hari panas di dampingi ikan bakar,iya ikan laut yg baru di beli di pasar di bersihkan perutnya langsung di bakar wooww mantap,bikinnya simple hasilnya bikin selera makan nambah nambah nambah . . coba yuek ππ
Bahan - Bahan :
- 1 buah timun
- 4 siung bawang merah
- 2 buah cabe rawit merah
- πbumbuπ
- 1/2 sdt garam (sesuai selera)
- 1/4 sdt micin
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt minyak goreng
Langkah - Langkah :
- Siapkan bahan bahan
- Iris tipis bawang dan cabe rawit,serta cincang kasar timun
- Campur semua bahan tadi dengan bahan bumbu lalu remas2 sampai timun mengeluarkan air note: pakai alas plastik ya biar tangan gak ke pedesan π,sambal (banjar : cacapan)timun siap di hidangkan
- Ikan bakarnya di dendam dlm air dan secukupnya garam π
Posting Komentar
Posting Komentar