Resep Ayam Bakar Padang Oleh Andi Novita Sari
Ayam Bakar Padang oleh Andi Novita Sari
Resep Ayam Bakar Padang
Resep Ayam Bakar Padang - Resep Ayam Bakar Padang favorit. Resep by @xanderskitchen. Rasa ayam bakarnya 11 12 ama yg ada di rumah makan padang.
Bahan - Bahan :
- 1 ekor ayam potong sesuai selara
- 3 cm kayu manis
- 5 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- 3 butir cengkeh
- 2 batang sereh
- 500 ml santan
- Secukupnya air
- Bumbu halus :
- 8 bawang merah
- 4 bawang putih
- 8 cabe merah keriting
- 1/2 sdm ketumbar
- 1/2 sdt adas (saya ga pake)
- 1/2 sdt jinten (saya ga pake)
- 1/2 sdt merica
- 2 cm jahe & lengkuas
- 3 cm kunyit
- 3 butir kemiri
Langkah - Langkah :
- Tumis bumbu halus bersama daun jeruk, daun kunyit, cengkeh, sereh dan kayu manis sampai harum
- Masukkan ayam yg sdh dipotong aduk rata sampai berubah warna, masak dgn api kecil
- Tuang santan beri garam, gula. Masak sampai bumbu berminyak, meresap dan ayam empuk.
- Bakar ayam di bara api sambil dioles sisa bumbu.
Posting Komentar
Posting Komentar