Resep Soto Medan Oleh Betty_T_Anggana
Soto Medan oleh Betty_T_Anggana
Resep Soto Medan
Resep Soto Medan - Resep Soto Medan favorit. Resep dari mertua, masakan kesukaan suami :) sy pakai bumbu jadi ya, tapi barangkali ada yg ingin racik sendiri bumbu2nya ada terlampir bahan2 apa aj yg di pakai.
Bahan - Bahan :
- Bahan utama :
- 1/2 L santan kental
- 1 L santan cair
- 1 ekor ayam, belah 4 bagian
- 1 cm lengkuas, gebrak
- 1 batang sereh, memarkan
- 3 lbr daun salam
- 4 lbr daun jeruk purut
- Secukupnya minyak goreng
- Bumbu halus :
- 1/2 sdt jintan, sangrai
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 sdt merica
- 1 cm kunyit
- 3 cm jahe
- 7 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- Secukupnya garam
Langkah - Langkah :
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus dgn bahan utama kecuali santan dan ayam sampai wangi.
- Setelah wangi masukkan ayam, masak sampai ayam kaku.
- Tambahkan santan cair, masak sampai ayam matang.
- Angkat ayam, sisihkan.
- Setelah ayam diangkat, tambahkan santan kental, aduk2 dan masak sampai santan mendidih. Matikan api.
- Ayam yg telah dingin, suwir2. Kalau ingin lebih wangi, ayamnya bisa di goreng dulu.
- Bahan pelengkap : 1. Tauge, rebus. 2. Bawang goreng. 3. Daun bawang, iris tipis. 4. Kecap manis. 5. Kerupuk/emping. 6. Sambal kecap. (Di foto ada telurnya, itu sisa kemaren jd sy campurin aj, enak koq😊).
- Susun semua bahan2 dlm mangkok, siram dengan kuah soto. Siap disajikan dengan nasi hangat atau mie.
Posting Komentar
Posting Komentar