Resep Ulukutek Leunca Oncom Oleh Seruni Puspa Indah

Resep Ulukutek Leunca Oncom Oleh Seruni Puspa Indah


Ulukutek Leunca Oncom oleh Seruni Puspa Indah

Resep Ulukutek Leunca Oncom

Resep Ulukutek Leunca Oncom - Resep Ulukutek Leunca Oncom favorit. 04 08 2018...Kangen makan masakan sunda...kebetulan keponakan (aCandra anak kakakku) datang berkunjung ke Surabaya, langsung deh minta dibawain oncom dari Bandung....Alhamdulillah nikmat apalagi dimakannya dengan goreng ikan asin dan nasi hangat....๐Ÿ˜Š #resepserunipuspaindah

Bahan - Bahan :

  • 200 gr leunca
  • 200 gr oncom
  • 1 genggam daun kemangi (surawung)
  • 5 buah cabe rawit merah (biarkan utuh)
  • 1 buah cabe merah (iris iris)
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur/ totole
  • 20 gr gula merah (1 sdm)
  • 100-150 ml air
  • ๐Ÿ‘‰ bumbu yang dihaluskan:
  • 4 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 7 buah cabe merah keriting
  • 5 buah cabe rawit merah
  • 3 cm kencur/cikur

Langkah - Langkah :

  • Leunca dibuang tangkai tangkainya lalu cuci bersih.
  • Oncom diulek kasar.
  • Siapkan bumbu yg akan dihaluskan...dan iris iris cabe merah utk taburan.
  • Bumbu bisa dihaluskan dgn cara di ulek atau blender.
  • Tumis bumbu halus dgn minyak goreng secukupnya.
  • Lalu masukkan oncomnya dan aduk aduk sampai oncom cukup matang.
  • Kemudian masukkan airnya, aduk aduk...masukkan garam, kaldu jamur dan gula merahnya....aduk rata dan cek rasanya.
  • Masukkan cabe rawit, matangkan sebentar...lalu masukkan leunca dan irisan cabe merahnya...aduk rata.
  • Terakhir masukkan daun kemanginya...
  • Ulukutek leunca siap dihidangkan...
  • Ulukutek leunca oncom dimakan dengan nasi hangat dan ikan asin goreng...๐Ÿ˜Š


Posting Komentar