Resep Gandus Keto, Kudapan Khas Palembang Versi Keto Oleh ZaKeeRe

Resep Gandus Keto, Kudapan Khas Palembang Versi Keto Oleh ZaKeeRe


Gandus Keto, Kudapan Khas Palembang Versi Keto oleh ZaKeeRe

Resep Gandus Keto, Kudapan Khas Palembang Versi Keto

Resep Gandus Keto, Kudapan Khas Palembang Versi Keto - Resep Gandus Keto, kudapan khas Palembang versi Keto favorit. Sukaaa banget sama Gandus Palembang.. Karena sekarang sedang menjalani gaya hidup Ketogenic, mulai cari2 bahan pengganti yg mirip untuk bikin kudapan kesukaan.

Bahan - Bahan :

  • Bahan Gandus:
  • 2 telur utuh ukuran besar
  • 3 kuning telur
  • 250 ml Kaldu rebusan ayam kampung
  • 50 ml santan kental
  • secukupnya Garam Himalaya
  • Bahan Topping:
  • Daun seledri
  • Irisan cabai
  • Teri medan
  • Bawang merah goreng

Langkah - Langkah :

  • Campur semua bahan gandus, kocok lepas dengan garpu.
  • Saring racikan bahan gandus, masukkan dalam mangkok.
  • Kukus selama kurang lebih 10 menit
  • Goreng teri medan lalu tiriskan minyaknya.
  • Blender teri goreng dan bawang goreng
  • Iris seledri dan cabai
  • Angkat gandus, tabur toping sesuai selera.
  • Selesai


Posting Komentar