Resep Pepes Ayam Sunda Pedas Oleh Elyska_Kitchen
Pepes Ayam Sunda Pedas oleh Elyska_Kitchen
Resep Pepes Ayam Sunda Pedas
Resep Pepes Ayam Sunda Pedas - Resep Pepes Ayam Sunda Pedas favorit. Aduh siapa sih yang ga kangen banget sama masakan ini. Ini enak banget, padahal perdana lho masaknya,, rasa pedasnya pas di lidah saya, tergantung selera sih, krn sy dan suami penyuka pedas, wangi salamnya pun kecium banget aroma pepes nya,, bikin nafsu makan bertambah.. :)
Bahan - Bahan :
- 450 gr ayam
- 1 buah jeruk nipis, potong dua untuk perasan
- 3 ikat daun kemangi, petik"
- 1 batang daun bawang, potong"
- 15 buah cabe rawit oren, iris, belah dua
- 2 buah cabe merah keriting, iris
- secukupnya garam gula dan penyedap rasa
- secukupnya lada bubuk
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 1 btg serai, ambil yg putihnya, iris jadi 3 bagian
- 4 lmbr daun salam
- Bumbu halus :
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar
- 4 btr kemiri
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- secukupnya minyak untuk menumis
- secukupnya daun pisang untuk membungkus,
- tusuk gigi/lidi
Langkah - Langkah :
- Blender semua bumbu halus, kemudian tumis bersama serai dan daun salam hingga harum, tuang air secukupnya, masukan irisan cabe rawit oren dan cabe merah keriting, masak hingga mendidih.
- Masukan potongan ayam yang sudah di rendam di air perasan jeruk nipis lalu di cuci dg air bersih.
- Tambahkan gula, garam lada bubuk dan penyedap rasa secukupnya, aduk lalu tutup hingga air menyusut, koreksi rasa.
- Setelah air menyusut, matikan api, tambahkan potongan daun bawang dan daun kemangi. Diamkan selama kurleb 15 menit hingga panasnya hilang.
- Siapkan daun pisang yg sudah di layukan oleh api, masukan ayam, lengkuas, daun salam, irisan serai, daun kemangi juga cabe"an. Lalu bungkus seperti membungkus nasi, sematkan dg tusuk gigi/lidi. Lakukan sampai habis.
- Kukus selama 30 menit, sebenernya 20 menit juga cukup, hanya saya lebih suka sampai tulangnya lunak.
- Angkat dan sajikan.
Posting Komentar
Posting Komentar