Resep Bubur Manado (TinukTukan) Oleh Mama Bunda MochaNura
Bubur Manado (TinukTukan) oleh Mama Bunda MochaNura
Resep Bubur Manado (TinukTukan)
Resep Bubur Manado (TinukTukan) - Resep Bubur Manado (TinukTukan) favorit. Baru update lagi stlah melewati masa trisemester awal kehamilan yg membuat ku males nguprek2 dapur... Tetiba ngidam sama makanan khas manado satu ini... Yuupp tinuktukan.. Bubur yg sarat akan gizi karena ada karbohidrat, sayurannya, kacang2annya (tahu) dan proteinnya (ikan tongkol) pluuss yg bikin makin maknyuuusss karena suambelnya yg huuhh-haaahhh bikin keringet ngucuuurrr tak terkendali Percaya apa enggak nih?? Kalo ga percaya boleh silahkan dicoba sendiri... Sembari bikin makan siang buat si bocil 13 month, sembari bikin makan siang buat emaknya... Praktis kaann... Bisa makan berjamaah berdua....
Bahan - Bahan :
- 2 gelas kecil Beras
- Labu parang/ labu kuning (secukupnya)
- 1 buah Jagung manis (pipil)
- 2 buah singkong
- 2 ikat kangkung
- 2 ikat bayam
- 1 ikat kemangi
- 4 buah batang serai
- Garam (secukupnya)
- 1 bungkus penyedap rasa (kl mau)
- Pelengkap
- Tahu
- tongkol Ikan
- mie kuning/mie indomie/mie telur
- Sambal
- 2 buah bawang merah
- 1 buah bawang putih
- 1 buah tomat
- 5 buah cabai rawit merah
- 15 buah cabai merah
- terasi (kl mau)
- gula (kl mau)
Langkah - Langkah :
- Cuci beras sampai bersih.
- Potong kecil2 labu parang/labu kuning
- Potong kecil2 singkong
- Pipil jagung
- Masukan beras, labu kuning/labu parang, singkong dan jagung kedalam panci dan beri air. Masak hingga beras berubah menjadi bubur
- Masukan batang serai, garam dan penyedap rasa lalu koreksi rasa.
- Tunggu sampai masak (sudah berubah jd bubur) sambil diaduk terus biar tidak gosong.
- Sambil menunggu masak, buat sambelnya.
- Uleg/blender/haluskan bawang merah, bawang putih, tomat, cabai rawit merah dan cabai merah. Beri sedikit garam dan gula. Lalu tambahkan terasi jika mau.
- Rebus mie hingga matang lalu sisihkan
- Goreng tahu yg sebelumnya sudah dilumuri bumbu (bawang putih, garam dan sedikit air). Lalu sisihkan
- Goreng ikan tongkol yg sudah dicuci bersih. Lalu sisihkan.
- Minyak bekas goreng ikan kita gunakan untuk menumis sambel yg sudah kita uleg/blender/dihaluskan. Sisihkan jika sudah matang.
- Jika bubur sudah jadi, ambil panci lain. Masukkan kangkung, bayam dan kemangi.
- Tuang bubur yg sudah jadi kedalam panci yg sudah ada isi sayurannya. Masak kurang lebih 5 menit agar sayurannya matang
- Angkat dan sajikan.
- Bubur manado (tinuktukan) siap disantap.
- Note cara penyusunannya adalah mie terlebih dahulu baru disiram dengan bubur dan sayuran.
- Pelengkap biasanya saya suir2 ikan dan tahu. saya campurkan dengan sambal dan beri sedikit kecap manis.
- Selamat menikmati
Posting Komentar
Posting Komentar