Resep 107. Mie Goreng Jawa Aroma Terasi Oleh Agnita

Resep 107. Mie Goreng Jawa Aroma Terasi Oleh Agnita


107. Mie Goreng Jawa Aroma Terasi oleh Agnita

Resep 107. Mie Goreng Jawa Aroma Terasi

Resep 107. Mie Goreng Jawa Aroma Terasi - Resep 107. Mie Goreng Jawa Aroma Terasi favorit. Sarapan buat apa ya, hemm masih ada mi telor dan sayuran di kulkas. Cus, go to the kitchen. Bumbunya #DiUlekAsyik bareng #cookpadcomunity ikutan #pekaninspirasi bukan sekedar mi goreng biasa hehe.. karena aroma terasi dan rasanya istimewa.

Bahan - Bahan :

  • 1 bungkus mi telor direbus kemudian tiriskan
  • 2 buah sosis potong-potong goreng terpisah
  • 2 butir telur goreng orak-arik
  • 3 lembar kol iris tipis
  • 1 buah wortel potong tipis setengah lingkaran
  • 3 batang daun bawang potong-potong
  • 3 batang daun seledri potong-potong
  • Bumbu halus:
  • 4 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah kemiri
  • 1 sdt terasi
  • 1 sdt pala bubuk
  • 1 sdt lada bubuk
  • 2 sdt kaldu bubuk jamur
  • 2 sdt garam
  • 2 sdt gula pasir
  • 3 sdm kecap manis
  • Pelengkap:
  • Potongan cabe rawit secukupnya
  • Irisan jeruk nipis secukupnya (jika suka)

Langkah - Langkah :

  • Ulek halus bawang merah, bawang putih, kemiri, dan terasi kemudian tumis hingga harum masukkan orak-arik telur, kol, dan wortel. Aduk hingga merata.
  • Masukkan rebusan mi, tambahkan kecap, gula pasir, garam, lada bubuk, pala bubuk, kaldu bubuk jamur kemudian cek rasa.
  • Taburkan daun bawang dan seledri dan sosis goreng. Mi goreng siap dihidangkan. Bisa ditambahkan potongan cabe rawit dan perasan jeruk nipis.


Posting Komentar