Resep Ayam Kecap Sunda...harus Recook Oleh Xander's Kitchen

Resep Ayam Kecap Sunda...harus Recook Oleh Xander's Kitchen


Ayam Kecap Sunda...harus Recook oleh Xander's Kitchen

Resep Ayam Kecap Sunda...harus Recook

Resep Ayam Kecap Sunda...harus Recook - Resep Ayam Kecap Sunda...harus recook favorit. Resep baru yaa...pertama kali masak ini. Resep asli dari Chef Yongki Gunawan tp takarannya saya sesuaikan sendiri krn sy hanya masak 1 ekor ayam Sengaja saya posting resep disini duluan kalo di IG dulu pasti jd malas nulis lg disini πŸ˜† Sukaa bangettt 😍 kuahnya legit mlekoh , bumbunya meresap kedalam ayam πŸ˜‹πŸ˜‹πŸ˜‹ Yuk teman2 coba bikin ...buat variasi lain masakan ayam

Bahan - Bahan :

  • 1 ekor ayam kampung (800 - 900 gr)
  • 2 lbr daun salam
  • Seruas lengkuas, geprek
  • 1 liter air
  • 4-5 sdm kecap manis
  • 1 sdt gula merah
  • 1 sdm air asam jawa
  • secukupnya Garam
  • secukupnya Cabe rawit
  • 2 bh tomat hijau, potong2
  • 1 bh jeruk limau
  • <strong>Bumbu yg diiris :</strong>
  • 100 gr bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 bh cabe merah besar
  • 3 bh cabe hijau besar

Langkah - Langkah :

  • Siapkan bahan2
  • Tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe hijau, daun salam dan lengkuas hingga harum
  • Masukkan ayam, tumis hingga ayam berubah warna
  • Tambahkan kecap manis, garam gula merah dan air asam jawa. Aduk rata
  • Tuang air. Masak hingga mendidih kecilkan api
  • Masak hingga air menyusut. Tambahkan tomat hijau dan cabe rawit. Aduk2 hingga tomat layu
  • Masak hingga ayam empuk dan kuah mengental
  • Sajikan bersama perasan jeruk limau.... Yummy πŸ˜‹πŸ˜‹πŸ˜‹


Posting Komentar