Resep Sotong/suntung/cumi Pedas Hitam (ala Manado) Oleh Ghyna Mandagie
Sotong/suntung/cumi Pedas Hitam (ala Manado) oleh Ghyna Mandagie
Resep Sotong/suntung/cumi Pedas Hitam (ala Manado)
Resep Sotong/suntung/cumi Pedas Hitam (ala Manado) - Resep Sotong/suntung/cumi pedas hitam (ala manado) favorit. Ini makanan fav aku kalo pulang kampung halaman, spesial dibuatin mamaku, karna kebetulan suami juga doyan jadilah minta resep trs nyoba bikin pertama X dulu sebelum di icip suami ๐ ๐
Bahan - Bahan :
- 500 gr Cumi/Sotong/Suntung
- 5 siung bawang merah iris tipis
- 5 siung bawang putih iris tipis
- 1 batang daun bawang iris bulat tipis
- 10 bj cabe rawit
- 1 ruas jahe (ulek bareng rawit)
- 3 biji cabe keriting sbg hiasan potong serong
- secukupnya Kemangi
- 3 lbr daun jeruk iris halus
- 2 bh jeruk nipis
- 1 btg serai di geprak
Langkah - Langkah :
- Cuci bersih cumi, usahakan jangan sampe tintanya habis (sy cukup 2x cuci) rendam dengan perasan jeruk, diamkan 15 menit.
- Panaskan minyak diwajan, masukkan serai sampe agak kecoklatan.
- Masukkan bawang merah, bawang putih & batang bawang (batangnya aja) tumis sampe aromanya keluar.
- Masukkan cabe rawit yg di ulek aduk2 lalu masukkan daun bawang dan cuminya, tutup & diamkan sebentar.
- Tambahkan air sedikit, garam, merica, cabe keriting serta daun jeruk & kemangi aduk2 lalu tutup kembali dan diamkan sampai air agak berkurang atau bumbu meresap, angkat & sajikan ๐ jangan lupa koreksi rasa ya ๐
Posting Komentar
Posting Komentar