Resep Ikan Keumamah Masak Aceh Oleh Vera Nanda

Resep Ikan Keumamah Masak Aceh Oleh Vera Nanda


Ikan Keumamah Masak Aceh oleh Vera Nanda

Resep Ikan Keumamah Masak Aceh

Resep Ikan Keumamah Masak Aceh - Resep Ikan keumamah masak aceh favorit. Ini salah satu makanan favorit suami saya walopun beliau orang jawa. Dulu jaman2 masih kuliah beberapa kali pernah buat masakan ini dan dia doyan banget setelah menikah gak pernah masak ini lagi..dikarenakan tidak punya asam sunti apalagi daun kari yg belom pernah nemu. Karena mau puasa ramadhan kemarin dan pengen makan masakan aceh..jadinya nyari sana sini online nemu bibit daun kari dan asam sunti langsung cus order.. Sebenarnya agak rada gimana gitu kalo masak keumamah untuk suami. Soalnya nafsu makannya bisa nambah dua kali lipat..๐Ÿ˜ฅ๐Ÿ˜ฅ๐Ÿ˜ฅ

Bahan - Bahan :

  • 250 gr ikan tongkol besar yang sudah mateng
  • 2 siung bawang merah, iris
  • 3 buah cabe hijau,iris
  • 10 helai daun kari
  • Garam
  • Gula
  • Bumbu halus:
  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 ruas jari kunyit
  • 5 buah cabe merah keriting
  • 4 buah cabe setan
  • 3 buah cabe rawit
  • 8 buah Asam sunti
  • secukupnya Air
  • secukupnya Minyak goreng

Langkah - Langkah :

  • Ikan dibersihkan, dicuci dan direbus sebentar saja. Untuk menghilangkan kotoran dan rasa asin pada ikan yang berlebihan. Lalu tiriskan dan suwir suwir. (kalau mau tektur ikan keras di jemur saja dlu di bawah matahari
  • Tumis bawang merah yg diiris dengan minyak goreng secukupnya
  • Masukan bumbu halus yang diblender dengan sedikit air dan tumis sampai matang..masukkan cabe hijau aduk2 sebentar
  • Masukkan ikan yang telah disuwir aduk bentar dan tambahkan air secukupnya. Beri gula dan garam. Biarkan sebentar
  • Masukkan daun kari dan tes rasa. (Kalau saya masaknya agak lama soalnya suami doyan keumamah yang kering). Tapi ada juga yang doyan masi basah berkuah gitu..disesuaikan selera masih masing saja ya..selamat mencoba.
  • Untuk rasa keumamah ini termasuk pedas..yang ga doyan pedes bisa cabe cabeannya ditakar sendiri tingkat kepedasannya..


Posting Komentar