Resep Tahu Tempe Bacem Oleh Frielingga Sit
Tahu Tempe Bacem oleh Frielingga Sit
Resep Tahu Tempe Bacem
Resep Tahu Tempe Bacem - Resep Tahu tempe bacem favorit. Tahu tempe yg diungkep dg bumbu manis dan digoreng setelahnya, ini pas bgt kalo dipadankan dg jadah bakar (ketan uli bakar) Citarasanya manis legit karena pengaruh dari air kelapa juga Recook dan modif dari resepnya mbak Firda, pemenang recook Arisan Jabodetabek kai ini, dan sebagai penutup arisan Jabodetabek periode ini. Sy modif dg mengurangi takaran gula merahnya dan skip kecap manis #Recook_Firda@home #tahutempebacem #tahutempebacemlingga #tantanganakhirtahun #masakditahunbaru #CookpadCommunityBanjarmasin
Bahan - Bahan :
- 250 gram tempe, potong2
- 1 bh tahu putih ukuran besar, potong2
- 3 lbr daun salam
- 2 cm laos, memarkan
- 500 ml air kelapa
- 1 1/2 sdm gula merah
- 1 1/2 sdt garam
- 750 ml minyak utk menggoreng
- <strong>Bahan bumbu halus:</strong>
- 5 bh bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
Langkah - Langkah :
- Haluskan bumbu. Rebus bumbu halus, tempe, tahu, daun salam, lengkuas, dan air kelapa sampai mendidih.
- Masukkan gula merah dan garam. Masak sampai meresap dengan api kecil. Angkat. Dinginkan
- Goreng dlm minyak panas sampai kecoklatan, tiriskan
- Sajikan dg cabe rawit
Posting Komentar
Posting Komentar