16. Ayam Garo Rica Manado oleh KitchenRooms_deska πŸ›Ž️🍴

Resep 16. Ayam Garo Rica Manado

Resep 16. Ayam Garo Rica Manado - Resep 16. Ayam Garo Rica Manado favorit. Versi asli pakai daun pandan, daun bawang dan daun kunyit, karna ga ada stock dirumah, ydh seadanya aja deh ya πŸ˜πŸ˜‰

Bahan - Bahan :

  • 500 gr ayam potong
  • 2 ikat daun kemangi, petik daunnya
  • 1 bh serai, memarkan
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 bh tomat merah, potong kecil
  • 1 sdm garam halus
  • 2 sdt gula pasir
  • secukupnya kaldu bubuk
  • secukupnya merica bubuk
  • 350 ml air matang
  • secukupnya garam & air jeruk nipis/cuka
  • bumbu halus:
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 bh kemiri sangrai
  • 2 bh cabai merah besar
  • 3 bh cabai jablay/ cabai merah keriting
  • 5 bh cabai rawit
  • 1 ruas jari jahe
  • 2 ruas jari kunyit
  • 1/2 sdt ketumbar

Langkah - Langkah :

  • Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis/cuka & garam halus, diamkan 15 menit, lalu bilas
  • Panaskan wajan, tumis bumbu halus, aduk sesekali, lalu masukkan daun jeruk & serai, aduk lagi tunggu sampai harum
  • Beri air sedikit demi sedikit sampai bumbu matang, aduk. Selanjutnya masukkan garam, gula merica dan kaldu bubuk, tes rasa. Bila ada yg kurang pas silahkan ditambahkan
  • Lalu masukkan ayam, aduk aduk sampai seluruh permukaan ayam terlumuri bumbu, tuang seluruh sisa air, masak hingga mendidih sambil di balik sesekali
  • Setelah air sudah mulai menyusut, masukkan potongan tomat, tunggu hingga kuah mengental baru masukkan daun kemangi. Aduk sebentar lalu angkat
  • Selamat mencoba πŸ˜‹


Posting Komentar