Resep Ikan Tumis Aceh Oleh Rica Afdalia
Ikan Tumis Aceh oleh Rica Afdalia
Resep Ikan Tumis Aceh
Resep Ikan Tumis Aceh - Resep Ikan tumis aceh favorit.
Bahan - Bahan :
- 8 potong ikan
- 3 sdm Minyak
- 2 bawang merah
- Belimbing wuluh
- Daun kari
- secukupnya Garam
- Jeruk nipis
- Bumbu halus
- 7 Asam sunti
- 3 cabe merah
- 11 cabe rawit
- Kunyit secukupnya (sebesar ibu jari)
- 1 bawang putih
- 2 bawang merah
Langkah - Langkah :
- Bersihkan ikan lalu lumuri dengan jeruk nipis dan garam
- Campur ikan yg telah di lumuri jeruk nipis dan garam dengan bumbu halus
- Panaskan minyak, tumis bawang setelah tercium aroma bawang goreng
- Masukkan ikan yg telah dilumuri bumbu halus, daun kari beserta belimbing wuluh yg di buang hatinya (agar tidak pahit)
- Biarkan bumbu meresap dengan api kecil, agar ikan tidak pucat
- Tambahkan garam dan masukkan air sedikit demi sedikit, saya hanya menggunakan segelas air agar kuahnya kental
- Koreksi rasa ☺️
Posting Komentar
Posting Komentar