Resep Roti Pisang Kelapa Parut Khas Banjar Oleh Laila Fitri

Resep Roti Pisang Kelapa Parut Khas Banjar Oleh Laila Fitri


Roti Pisang Kelapa Parut Khas Banjar oleh Laila Fitri

Resep Roti Pisang Kelapa Parut Khas Banjar

Resep Roti Pisang Kelapa Parut Khas Banjar - Resep Roti Pisang Kelapa Parut Khas Banjar favorit. Kangen roti pisang yang biasa dijual di pasar kue, tapi toko yang biasanya saya beli tidak menjual roti pisang selama bulan Ramadhan. Jadi coba bikin sendiri, kebetulan dapat pisang talas dari tante saya. Rasanya enak dan gurih karena ada kelapa muda parutnya.

Bahan - Bahan :

  • 5 biji pisang, saya pisang talas
  • 1 butir telur
  • 150 gram kelapa muda parut
  • 150 gram tepung terigu
  • 70 gram gula pasir
  • 200 ml santan kental
  • 1/4 sdt garam
  • Secukupnya minyak goreng, untuk mengolesi loyang

Langkah - Langkah :

  • Kupas dan potong pisang kecil2.
  • Campur semua bahan menjadi satu, aduk sampai rata.
  • Panaskan loyang dan olesi loyang dengan minyak secukupnya.
  • Masukkan adonan ke dalam loyang, dan masak hingga bagian bawah kecoklatan dengan api kecil.
  • Jika sudah kecoklatan bagian bawah, balik roti pisang. Dan masak sampai matang.
  • Angkat dan sajikan.
  • Rasanya sangat enak dan gurih.
  • Kelapa parutnya sangat terasa.


Posting Komentar