Resep Ayam Rempah Oleh Lena Bahirah Radjab Borra

Resep Ayam Rempah Oleh Lena Bahirah Radjab Borra


Ayam Rempah oleh Lena Bahirah Radjab Borra

Resep Ayam Rempah

Resep Ayam Rempah - Resep Ayam Rempah favorit. Alhamdulillah kesampaian juga bisa nulis resep lagi, kemarin sempat absen berhubung orderan lumpia tiap hari diatas 80 biji.. setelah kerja orderan jadi capek jadi ngga sempat buka-buka Cookpad.. beberapa hari ini saya dengan keluarga makan seadanya saja berhubung ngga sempat masak-masak because orderan lumpia membludak dari acara arisan, acara kampus, bahkan nasi dos para mahasiswa yang ujian meja., hari ini saya jadi kangen masakan keluarga saya.. jadilah sy masak kebetulan ada ayam kampung dari sisa lebaran yang belum saya apa-apain..

Bahan - Bahan :

  • 1 ekor ayam kampung
  • Bumbu Halus ( semua bumbu sebelum dihaluskan di Goreng) :
  • 5 biji Cabe Merah
  • 15 biji Bawang Merah
  • 5 biji Bawang putih
  • 5 biji Kemiri (Disangrai)
  • 1 sdm Ketumbar (disangrai)
  • 1 sdt terasi (bakar atau goreng)
  • 100 gr Gula Merah (bisa lebih klo suka)
  • 2 batang Serai
  • 1 liter air kelapa (untuk merebus ayam kampung biar dagingnya tidak keras)
  • secukupnya Asam jawa
  • daun salam
  • Garam
  • 1 sdt jintan sangrai

Langkah - Langkah :

  • Bersihkan Ayam kuliti hingga bersih, potong-potong sesuai selera
  • Rebus Ayam dengan Air kelapa dan serai serta air asam dan daun salam
  • Setelah air surut dan daging empuk, tiriskan dan goreng jgn sampai kering setelah di goreng keprek-keprek agar saat dimasak beserta bumbu, akan meresap
  • Setelah ayam digoreng sisihkan, kemudian haluskan bumbu Cabe Besar, bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar, terasi, garam, gula merah, jintan (yang sudah disangrai), menghaluskan bumbu ini jika memakai blender jangan pakai air gunakan minyak goreng agar aroma bumbunya tidak hilang setelah ditumis
  • Tumis bumbu yang dihaluskan dan setelah harum masukkan ayam yang sudah digoreng, tumis sebentar tambahkan air secukupnya..boleh tambah penyedap bila suka, masak sampai bumbu meresap ke ayam.. setelah matang angkat..ayam siap disantap..


Posting Komentar