Resep Mie Ayam Jawa Oleh Wahyuni Ramadhaningsih

Resep Mie Ayam Jawa Oleh Wahyuni Ramadhaningsih


Mie Ayam Jawa oleh wahyuni ramadhaningsih

Resep Mie Ayam Jawa

Resep Mie Ayam Jawa - Resep Mie Ayam Jawa favorit. Hujan-hujan begini perut keroncongan dan malas keluar rumah untuk beli mie ayam. Kebetulan di rumah ada mie, entah ini mie apa, ya sudah aku bikin mie ayam saja. Simak resepnya! #5resepterbaruku

Bahan - Bahan :

  • Mie (sesuai selera) yang telah direbus
  • Minyak goreng
  • 1/2 kg dada ayam potong dadu, sisakan tulangnya untuk kaldu
  • Bahan untuk menumis ayam:
  • 1 ruas jahe
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • Secukupnya daun jeruk
  • Secukupnya daun sop
  • Secukupnya daun bawang
  • Kecap
  • secukupnya garam, gula pasir, lada bubuk, royco
  • Bahan tambahan:
  • Pangsit
  • Saos tomat
  • Kecap
  • Sisakan daun bawang dan daun seledri untuk garnish
  • Sawi yg sudah direbus

Langkah - Langkah :

  • Ulek semua bahan terdiri dari jahe, bawang merah dan bawang putih hingga halus.
  • Tumis bumbu tersebut, kemudian masukkan daun jeruk, daun sop dan daun bawang.
  • Setelah itu, masukkan ayam yg sebelumnya sudah direbus lalu potong dadu. Aduk rata dengan spatula.
  • Masukkan air kaldu secukupnya, tambahkan kecap, garam, gula pasir, lada bubuk dan royco secukupnya. Masak hingga matang (kuah mie ayam).
  • Siapkan mie dan sajikan dengan kuah mie ayamnya. Beri garnish seperti daun sop, daun bawang, sawi dan pangsit. Selamat mencoba resep sederhana dan terbaruku. Semoga bermanfaat.


Posting Komentar