Resep Sate Padang Oleh Anggi Cahya Trisnawati
Sate Padang oleh Anggi Cahya Trisnawati
Resep Sate Padang
Resep Sate Padang - Resep Sate padang favorit. Sate Padang adalah makanan favorit saya. Makan seporsi itu rasanya kurang banyak. Wahh, kalo tiap beli musti dua porsi ya lama-lama bangkrut. Minggu pagi ini, praktekin sendiri deh buat sate padangnya. Lumayan rasanya, kaya yang di jual Uda-uda itu
Bahan - Bahan :
- 500 gram Daging Ayam/Sapi
- secukupnya Minyak Goreng
- secukupnya Air
- 100 gram Tepung Beras
- 5 Siung Bawang Merah
- 5 Siung Bawang Putih
- 1/2 Sendok Teh Merica
- 1/2 Sendok Teh Ketumbar
- 1/2 Sendok Teh Jinten
- 2 Buah Kapulaga
- 2 Buah Bunga Lawang
- 5 cm Kayu Manis
- 1/2 Biji Pala
- 10 Buah Cabai Merah
- 10 Buah Cabai Rawit (saya penyuka pedas)
- Secukupnya Garam
- Secukupnya Royco
- 1 Ruas Sereh
- 1 Ruas Lengkuas
- 1 Ruas Jahe
- 1 Ruas Kunyit
- 1 Lembar Daun Kunyit
- 2 Lembar Daun Jeruk
- 2 Lembar Daun Salam
- Secukupnya Bawang Goreng
- Secukupnya Lontong
Langkah - Langkah :
- Cuci bersih daging ayam/sapi, fillet.
- Haluskan semua bumbu. Untuk lengkuas dan sereh, geprek saja. Untuk daun jeruk, daun salam, daun kunyit, sobek- sobek saja.
- Panaskan wajan, tuangkan minyak goreng, tumis bumbu halus. Masukkan lengkuas, sereh, daun salam, daun jeruk dan daun kunyit. Tumis hingga harum.
- Tambahkan air, masukkan daging ayam/sapi. Masak hingga daging matang.
- Setelah daging matang, angkat daging, iris2 kecil dan tusuk menggunakan tusuk sate atau lidi lalu panggang dengan sesekali di olesi minyak goreng
- Sementara, air rebusan bumbu tadi biarkan tetap mendidih dan tambahkan tepung beras yang sudah di larutkan dengan air.
- Aduk cepat, jangan sampai menggumpal. Biarkan matang dan kental.
- Hidangkan bersama dengan irisan lontong dan taburan bawang goreng di atasnya.
- Sate Padang lezat, siap di nikmati.
Posting Komentar
Posting Komentar