Resep Ayam Woku Belanga Oleh Deisy Pages

Resep Ayam Woku Belanga Oleh Deisy Pages


Ayam Woku Belanga oleh Deisy Pages

Resep Ayam Woku Belanga

Resep Ayam Woku Belanga - Resep Ayam Woku Belanga favorit. Request khusus dari seorang customer saya yang berwarga negara Irish. Resep masakan yang di turunkan oleh mami. Menu andalan di rumah yang selalu ngangenin. Woku Belanga adalah masakan khas Manado yang selalu disajikan dengan rasa pedasnya yang nampar....hehehe ini resepnya check it out :-)

Bahan - Bahan :

  • Bahan Ayam Woku Khas Manado :
  • 1 kilo Ayam (saya menggunakan ayam boneless)
  • 2 Bh Jeruk nipis (diambil airnya saja)
  • Secukupnya Garam (untuk melumuri ayam)
  • 2 batang Serai (dimemarkan)
  • 1 buah tomat (diiris seusai selera)
  • 4 lembar Daun jeruk purut
  • 1 btg Daun bawang (diiris)
  • Parutan kulit jeruk purut
  • 2 bh Cabai merah (dibuang bijinya, iris tipis)
  • 1 ikat Daun kemangi (saya pakai daun basilic)
  • secukupnya Herbes de Provence
  • 1/2 sendok teh Garam
  • 1/2 sendok teh Gula pasir
  • Air 300 mili liter
  • Minyak untuk menggoreng
  • Bumbu Halus Ayam Woku Khas Manado :
  • 6 butir Bawang merah
  • 3 siung Bawang putih
  • 10 bh Cabai rawit (saya kurangi)
  • 5 buah Cabai merah
  • 3 butir kemiri (karena disini tidak ada kemiri jadi saya menggunakan hazelnut sbg optional)
  • 1 ruas Jahe
  • 1 cm Kunyit
  • 1 cm Lengkuas

Langkah - Langkah :

  • Cara Membuat Ayam Woku Khas Manado : Pertama potong ayam menjadi 8 bagian (atau menurut selera), cuci bersih lalu lumuri dengan garam dan air jeruk nipis. diamkan kurang lebih selama 10 menit. goreng ayam hingga setengah matang. tiriskan.
  • Selanjutnya panaskan minyak, lalu tumis semua bumbu halus, kemudian tambahkan daun jeruk, parutan kulit jeruk purut, air jeruk nipis, herbes de Provence, serai, irisan cabai merah dan air.
  • Setelah itu masukkan ayam, aduk-aduk, setelah ayam empuk, masukkan irisan tomat, daun bawang dan daun kemangi. aduk sebentar, lalu angkat. taruh didalam piring atau mangkok saji. Taburi bawang goreng
  • Resep Ayam Woku Khas Manado Asli Belangga siap untuk dihidangkan.


Posting Komentar