Resep Bubur Jali Campur Kolak Pisang Oleh Giacinta Permana

Resep Bubur Jali Campur Kolak Pisang Oleh Giacinta Permana


Bubur Jali Campur Kolak Pisang oleh Giacinta Permana

Resep Bubur Jali Campur Kolak Pisang

Resep Bubur Jali Campur Kolak Pisang - Resep Bubur Jali campur kolak Pisang favorit. Biji jali-jali atau hanjeli (bahasa sunda) banyak manfaatnya untuk kesehatan mengandung banyak gizi dan suka digunakan sebagai obat tradisional disebut 'pearl wheat (gandum mutiara). Dikonsumsi sebagai makanan seringnya dibikin bubur manis atau dibikin minuman segar, semuanya enak.

Bahan - Bahan :

  • 150 gram biji jali, rendam 2 jam atau semalaman
  • 3 buah pisang, kupas potong-potong
  • 150 gram gula merah, sisir halus
  • 2 sdm gula pasir
  • 1000 ml air
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 cm jahe, kupas, geprek (jika suka)
  • Saus santan :
  • 200 ml air
  • 65 ml santan instan
  • 1/2 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan

Langkah - Langkah :

  • Didihkan air, masukkan daun pandan dan biji jali yang sudah direndam. Rebus hingga mengembang dan empuk.
  • Masukkan pisang yang telah dipotong2. Tambahkan gula merah, gula putih dan jahe (jika suka).
  • Aduk-aduk hingga gula tercampur rata dengan jali dan pisang. Angkat.
  • Campur santan instan, air, garam, daun pandan, aduk rata. Didihkan sambil diaduk.
  • Sajikan bubur siram saus santan.


Posting Komentar