Resep Pisang Ijo Khas Makassar Oleh Rhiny Fanila
Pisang Ijo Khas Makassar oleh Rhiny Fanila
Resep Pisang Ijo Khas Makassar
Resep Pisang Ijo Khas Makassar - Resep Pisang Ijo Khas Makassar favorit. Dari dulu bisanya cuma beli, sekarang memberanikan diri buat sendiri. Alhamdulillah enak...lebih enak malah dri yg dijual...heheheee
Bahan - Bahan :
- Bahan kulit pisang ijo
- 14 buah Pisang raja
- 200 gram Tepung beras
- 100 gram Tepung terigu
- 2 sdm Gula pasir
- 2 sdm Margarin
- 400 ml Santan cair
- 1/2 sdt Garam
- 100 ml Air pandan (bila tidak ada boleh 1 sdt pasta pandan)
- Bahan Vla
- 1500 ml Santan
- 9 sdm Tepung terigu
- 7 sdm Gula pasir
- 1 sdt Garam
- 1 sdt Vanili
- Toping
- Sirup pisang ambon (DHT)
- skm
- Es cristal(batu)
Langkah - Langkah :
- Siapkan semua bahan kulit
- Kukus pisang raja
- Cairkan margarin dan campur dengan 100 ml air. Sisihkan
- Campurkan semua bahan kering (tepung beras, tepung terigu, gula, garam)
- Tuangkan santan cair sedikit demi sedikit sampai diaduk rata hingga tidak ada yg menggumpal
- Masukkan lelehan margarin dilanjutkan dengan air pandan (saya pasta pandan). Aduk rata
- Kukus adonan kulit kurang lebih 20 menit
- Adonan kulit setelah dikukus
- Ambil 2 sendok adonan, kemudian ratakan dengan botol yang telah dilapisi plastik. Lalu letakkan pisang raja dipinggir adonan. Lipat dan bentuk rapi
- Kukus pisang ijo kurang lebih 10-15 menit
- Siapkan bahan Vla
- Campurkan semua bahan kering (tepung terigu, gula, garam dan vanili
- Tuangkan santan sedikit demi sedikit sampai tidak ada menggumpal. Masak sambil diaduk terus sampai mendidih. Dinginkan sebentar
- Pisang ijo siap dihidangkan dengan sirup DHT dan SKM
- Ditambahkan es batu lebih nikmat. Siap dinikmati
Posting Komentar
Posting Komentar