Resep Kari Daging Aceh Oleh Halida Ernita

Resep Kari Daging Aceh Oleh Halida Ernita


Kari Daging Aceh oleh Halida Ernita

Resep Kari Daging Aceh

Resep Kari Daging Aceh - Resep Kari daging aceh favorit.

Bahan - Bahan :

  • 250 gram daging sapi
  • 2 buah kentang
  • 6 siung bawang merah (1 untuk diiris)
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • 1 tangkai daun temurui (daun kari)
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdm aweuh masak
  • 2 sdm bubuk cabe
  • 6 buah cabe merah
  • 1 sdm ketumbar digongseng terlebih dahulu
  • secukupnya Garam
  • 2 butir kembang lawang
  • 2 butir kapulaga
  • 60 ml santan (saya pakai kara)

Langkah - Langkah :

  • Potong daging kecil-kecil dan potong kentang ukuran sedang
  • Blender bawang merah, bawang putih, kunyit, ketumbar, dan cabe merah
  • Geprek jahe, lengkuas dan serai
  • Iris bawang merah 1 siung kemudian tumis dengan minyak dan daun kari sampai harum
  • Masukkan bumbu yang sudah diblender, serai, jahe, lengkuas dan daun salam
  • Masukkan daging yang sudh dipotong dan aduk sampai rata dan bumbu meresap
  • Tambahkan air tunggu sampai mendidih kemudian masukkan kentang dan santan, beri garam dan koreksi rasa.
  • Masak sampai daging dan kentang empuk


Posting Komentar