Resep Kari Kambing Medan Oleh Wahyu Faddila
Kari Kambing Medan oleh Wahyu Faddila
Resep Kari Kambing Medan
Resep Kari Kambing Medan - Resep Kari Kambing Medan favorit.
Bahan - Bahan :
- 500 gram Daging Kambing Muda Bertulang
- Secukupnya Minyak Goreng
- Bumbu Halus :
- 10 butir Bawang Merah
- 5 siung Bawang Putih
- 4 butir Kemiri
- 1 ruas jari Jahe
- 5 buah Cabe Merah
- 10 buah Cabe Merah Keriting
- 1 ruas jari Kunyit
- 1 sdm Ketumbar, sangrai
- 1/2 sdt Jinten
- 1/2 sdt adas manis
- 1/2 sdt Merica
- Bahan Pelengkap :
- 6 butir Cengkeh
- 5 lembar Daun Jeruk
- 4 butir Kapulaga
- 3 batang Serai, ambil putihnya dan memarkan
- 1/2 biji Pala
- 1 buah Bunga Pekak
- 20 lembar Daun Kare (lebih banyak lebih wangi)
- 8 buah Bawang Merah, iris tipis
- 1 liter Santan Cair
- 400 ml Santan Kental
Langkah - Langkah :
- Potong sesuai selera daging kambing lalu bersihkan. Sisihkan.
- Panaskan minyak secukupnya Tumis bumbu halus, bawang merah iris, pala, cengkeh, kapulaga, bunga pekak, serai, daun kare dan daun jeruk hingga harum dan matang. Tambahkan daging kambing, aduk rata. Tambahkan santan cair aduk dan masak hingga daging mulai empuk.
- Masukkan santan kental, aduk dan masak hingga kuah mengental dan daging benar empuk. Angkat dan sajikan.
Posting Komentar
Posting Komentar