Resep Tumis Aceh Udang Oleh Fitri Why Wahyuni

Resep Tumis Aceh Udang Oleh Fitri Why Wahyuni


Tumis Aceh Udang oleh Fitri Why Wahyuni

Resep Tumis Aceh Udang

Resep Tumis Aceh Udang - Resep Tumis Aceh Udang favorit. #BikinRamadhanBerkesan #04 Tumis Aceh Udang merupakan salah satu menu masakan khas daerah Istimewa Aceh. Dalam bahasa Aceh menu ini di sebut juga asam keu'eng udeung, biasanya bahan baku nya terdiri dari ikan segar, udang, cumi dan tiram. Hampir di setiap menu masakan khas daerah Istimewa Aceh selalu menggunakan bahan dasar bumbu asam sunti. Asam sunti di buat dari buah belimbing wuluh yang di rendam dengan air panas dan garam yang kemudian di keringkan. Saking mendarah daging nya asam sunti ini bagi masyarakat Aceh sehingga ada istilah Jangan bilang pernah ke Aceh kalo belum merasakan asam sunti. Walau pun saya berdarah Jawa dan lahir di Sumatera Utara tapi saya pernah tinggal selama 7 tahun di Banda Aceh waktu masih mahasiswa, jadi sedikit banyak nya saya mengenal baik masakan khas Aceh yang terkenal kaya bumbu dan rempah. Untuk destinasi wisata kuliner halal, bunda bisa menjadi kan Aceh daerah pilihan karena selain tumis aceh masih banyak menu lain yang lezat lezat yang dapat kita nikmati πŸ˜„πŸ˜‹πŸ‘πŸ‘

Bahan - Bahan :

  • 500 gr udang basah
  • 200 gr kentang
  • 4 bh cabe ijo
  • Bumbu halus
  • 2 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 2 bh kemiri
  • 6 bh asam sunti
  • 1 tuas kunyit
  • secukupnya Gula garam

Langkah - Langkah :

  • Kupas kulit udang dan kupas kentang lalu potong potong sedang kemudian cuci bersih
  • Tumis bumbu halus sampai harum kemudian masukkan kentang, tambah kan air secukupnya, setelah kentang setengah matang masukkan udang
  • Tambah kan gula garam secukupnya dan masak sampai kentang lunak, terakhir masukkan cabe ijo yang di patah jadi dua, angkat dan sajikan πŸ˜˜πŸ˜ƒ


Posting Komentar