Resep Ayam Masak Bumbu RW Khas Manado Oleh Nugrahayu Dewanti

Resep Ayam Masak Bumbu RW Khas Manado Oleh Nugrahayu Dewanti


Ayam Masak Bumbu RW Khas Manado oleh Nugrahayu Dewanti

Resep Ayam Masak Bumbu RW Khas Manado

Resep Ayam Masak Bumbu RW Khas Manado - Resep Ayam Masak Bumbu RW Khas Manado favorit. Sebenarnya bahan dasar asli masakan ini yang dipakai adalah daging anjing. Berhubung saya muslim jadi bahan dasarnya saya ganti dengan ayam, tapi bumbu yang dipakai tetap menggunakan resep bumbu aslinya.

Bahan - Bahan :

  • 1 ekor ayam, ambil dagingnya saja lalu potong-potong
  • 3 batang daun bawang, iris halus
  • 10 lembar daun jeruk purut, iris halus
  • 4 lembar daun pandan, iris halus
  • 1 ikat kemangi, ambil daunnya saja
  • 50 gr cabe rawit, giling kasar
  • 1 bungkus kaldu instant
  • 250 ml air
  • Bahan yang dihaluskan:
  • 8 batang serai, ambil putihnya saja lalu iris halus
  • 10 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • secukupnya garam

Langkah - Langkah :

  • Tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi hingga harum dan kecoklatan.
  • Setelah itu masukkan daging ayam yang sudah dipotong-potong tadi, aduk rata sampai semua daging terbalut dengan bumbu. Setelah daging ayam berubah warna, masukkan cabe rawit, aduk rata kembali. Biarkan hingga daging ayam mengeluarkan air.
  • Setelah minyak dari daging ayam mulai mengering, masukkan daun jeruk purut, daun pandan dan kemangi. Aduk rata dan tuangkan air serta tambahkan kaldu instant. Aduk rata kembali.
  • Biarkan kembali hingga air benar-benar mengering sambil sesekali diaduk. Setelah air mengering kecilkan api lalu masukkan daun bawang, aduk rata kembali hingga daun bawang setengah layu. Angkat.
  • Tata diatas piring saji dan sajikan bersama nasi hangat.


Posting Komentar