oleh Mufidah Nur Amalia

Resep

Resep - Resep Lontong Sayur Banjar 😘 favorit. Resep yang simpel dan nyaman banar kalau kata orang banjar

Bahan - Bahan :

  • 100 gr daging ikan (saya pakai tongkol)
  • Bahan bumbu halus :
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 6 siung bawang merah
  • 2 cm kencur
  • 3 cm laos (pilih yang agak muda)
  • 1 sdt ketumbar biji
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 300-400 ml air putih
  • 1 bungkus kecil santan kental instan
  • Garam
  • Gula
  • Penyedap rasa
  • 1 buah Labu siam
  • 1 buah wortel

Langkah - Langkah :

  • Rebus daging ikan sampai matang. Tiriskan lalu diulek sampai halus. Sisihkan
  • Potong dadu labu siam dan wortel. Sisihkan
  • Haluskan bahan bumbu halus selain daun salam dan serai. Tumis bumbu dengan serai dan daun salam sampai wangi.
  • Tambahkan potongan labu siam dan wortel kedalam tumisan bumbu. Tumis lagi sebentar lalu tambahkan 300 ml air. Lalu masukkan daging ikan yang sudah dihancurkan kedalam rebusan. Aduk-aduk sampai wortel setengah matang.
  • Larutkan santan instan dengan sedikit air lalu masukkan kedalam rebusan kuah. Aduk terus agar santan tidak pecah.
  • Tambahkan garam, gula dan penyedap secukupnya. Tes rasa jika sudah sesuai dengan selera maka kuah lontong sayur siap dihidangkan dengan taburan bawang goreng diatasnya πŸ˜‰
  • Untuk penyajian bisa ditemani dengan iwak masak habang. Tapi tanpa itu juga sudah enak kok, karna sudah ada rasa ikan dikuahnya πŸ˜„
  • Selamat mencoba 😘


Posting Komentar